Skip to content
Manimpang.com Manimpang.com

Terkini,Akurat,Profesional

  • Home
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Redaksi
  • PEDOMAN MEDIA CYBER
Manimpang.com
Manimpang.com

Terkini,Akurat,Profesional

Bupati Tendean Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi bersama Kemendagri

Frankie Ngantung, Oktober 2, 2024Oktober 3, 2024

MINAHASA, MANIMPANG.com – Bupati Minahasa, Dr Noudy R P Tendean SIP MSi., mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi bersama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) secara daring melalui Zoom, di Command Center Kantor Bupati Minahasa.

Rapat yang digelar pada Rabu (02/10/2024) ini juga dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa Dr Lynda D Watania, serta beberapa pejabat terkait dari Minahasa.

Diketahui, Rakor ini berlangsung di Kantor Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri (BSKDN) Jakarta, dengan Tendean didampingi oleh Kepala Dinas Perdagangan dan Kepala Bagian Prokopim. Dari Minahasa, sejumlah pejabat lainnya seperti Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Inspektur, Kepala Dinas Koperasi dan UKM, serta Plt. Kepala Bapelitbangda.

Dipimpin oleh Inspektur Jenderal Kemendagri, Komjen Pol Drs Tomsi Tohir Balaw MSi., rapat tersebut menyoroti pentingnya peran pemerintah daerah dalam menjaga stabilitas ekonomi di tengah tantangan yang ada.

Kepala daerah, menurut Tohir, memiliki wewenang untuk mengambil tindakan mendesak yang dibutuhkan oleh masyarakat guna menjaga stabilitas harga barang dan jasa.

Dalam rangka pengendalian inflasi, pemerintah daerah diharapkan menyediakan anggaran yang memadai untuk mendukung Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID). Hal ini bertujuan untuk memastikan harga barang dan jasa tetap terjangkau oleh masyarakat.

Terpisah, Bupati Tendean menyampaikan bahwa Pemkab Minahasa berkomitmen untuk bekerja selaras dengan pemerintah pusat dalam menjaga stabilitas ekonomi.

“Pemkab Minahasa fokus menstabilkan harga barang dan memastikan ketersediaan bahan pokok agar perekonomian dapat terus berjalan dengan baik,” ujar Tendean.

Dalam kesempatan tersebut, Inspektur Jenderal Kemendagri juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pemerintah daerah yang secara rutin mengikuti rapat koordinasi mingguan ini, dengan harapan inflasi di daerah tetap terkendali. (*/Angky)

Related Posts:

  • Ini Agenda Kegiatan Bupati Jemmy Sebulan Lebih Pimpin Minahasa
    Ini Agenda Kegiatan Bupati Jemmy Sebulan Lebih…
  • IMG-20241209-WA0061
    Pemkab Minahasa Bahas Strategi Pengendalian Inflasi…
  • Bupati Minahasa Ikuti Raker Koordinasi dan Evaluasi di Wale Ne Tou Tondano
    Bupati Minahasa Ikuti Raker Koordinasi dan Evaluasi…
  • Dandim Mutakbir dan Jajaran Kodim 1302/Minahasa Mengikuti Kegiatan Jalan Sehat Pemkab Minahasa
    Dandim Mutakbir dan Jajaran Kodim 1302/Minahasa…
  • Dandim Mutakbir Hadiri Upacara Peringatan Detik Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78
    Dandim Mutakbir Hadiri Upacara Peringatan Detik…
  • IMG-20250416-WA0019
    Pemkab Minahasa Dukung Penuh Monev Universal…
Minahasa

Navigasi pos

Previous post
Next post

Berita Terkini

  • Sarah Dondokambey Resmi Nahkodai PMI Minahasa 2026–2031 Januari 15, 2026
  • Wabup Minahasa Ikuti Rakornas Nasional di Jakarta Januari 15, 2026
  • PMI Minahasa Resmi Dikukuhkan, Siap Perkuat Garda Kemanusiaan 2026–2031 Januari 15, 2026
  • Saat Empati Berlayar ke Kepulauan Sitaro dari Minahasa Januari 15, 2026
  • Jaga Harga Tetap Bersahabat, Wabup Minahasa Ajukan Program GPM 2026 Januari 13, 2026
  • Sekolah Rakyat Hadir di Tampusu, Harapan Baru Anak Minahasa dari Keluarga Miskin Ekstrem Januari 12, 2026
  • Sehari Penuh Makna, Gubernur Sulut Perkuat Harmoni dan Identitas Kawanua Januari 12, 2026
  • Sinergi, Kasih, dan Persatuan: Gubernur Yulius Hadir di Natal PEPABRI Sulut Januari 10, 2026
  • Tak Ingin Ada yang Terlambat Ditangani, Gubernur Yulius Rujuk Pasien Banjir Siau Januari 9, 2026
  • Sentuhan Kepedulian Gubernur Yulius untuk Warga Terdampak Bencana Siau Januari 9, 2026

Arsip

©2026 Manimpang.com | WordPress Theme by SuperbThemes