Skip to content

Akurat Terkini

  • Home
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Redaksi
  • PEDOMAN MEDIA CYBER

Akurat Terkini

Dandim 1302/Minahasa Hadiri Launching Kampung Moderasi Beragama di Langowan

admin, Juli 25, 2023

MINAHASA, Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 1302/Minahasa, Letnan Kolonel (Letkol) Inf. Mutakbir menghadiri kegiatan Launching Kampung Moderasi Beragama di Desa Amongena Dua, Kecamatan Langowan Timur, Kabupaten Minahasa, Senin (24/07/2023) pukul 09.30 wita.

Dikesempatan tersebut Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Sulawesi Utara, H. Sarbin Sehe, S.Ag, M.Pd, dalam sambutannya menyampaikan, ditengah modernisasi akan nilai-nilai Ketuhanan, kita jaga Indonesia melalui Kampung Moderasi Beragama demi memperkuat kerukunan antar umat beragama.

“Kampung Moderasi Beragama merupakan program Kementerian agama dalam upaya menjaga Kerukunan dan hubungan antar umat beragama yang ada di Indonesia,” ujar Kakanwil.

Lanjutnya, harapan besarnya adalah Kampung Moderasi Beragama merupakan langkah mempromosikan harmoni dan toleransi keagamaan, akan pentingnya nilai saling menghormati, memahami, serta bekerja sama diantara kelompok dan umat beragama.

“Meskipun di Indonesia dipenuhi dengan keragaman umat beragama, namun dengan kesadaran dan menjujung tinggi nilai nilai toleransi dapat menjaga hubungan antar keyakinan umat beragama,” imbuhnya.

Lebih lanjut Kakanwil Sarbin Sehe mengatakan, Kita hadir untuk memastikan bahwa dengan saling menghormati dan memahami antara sesama komunitas keagamaan demi terciptanya perdamaian, dan sangat penting dalam mengatasi segala permasalahan.

“Negara dan bangsa akan kita  dorong terus maju dengan membangun cinta kepada negara dan Agama masing-masing, kita perkuat hidup bertoleransi dengan mengangkat budaya kearifan lokal. Kita sukseskan Pemilu, jaga demokrasi dengan aman, rukun, damai, dan jangan golput,” Tandasnya.

Sementara Bupati Minahasa dalam sambutan yang dibacakan Asisten-1 Kabupaten Minahasa, Drs. Reviva  Maringka, M.Si, menyampaikan harapannya sehubungan Sosialisasi dan Launching Kampung Moderasi Beragama Tahun 2023 ini,

“Kita berharap hal ini akan menjadi gema di Minahasa, Arti dan makna Sosialisasi dan Launching Kampung Moderasi Beragama prinsipnya sudah mengakar dari budaya yang dapat menyatukan hidup bertoleransi,” Sebut Maringka.

Dikatakan, Dalam hidup beragama adanya semboyan torang samua  basudara, kegiatan  ini bukan hanya kegiatan seremonial saja, namun menjadi tanggung jawab kita semua untuk dapat mensosialisasikan kepada seluruh  masyarakat yang ada di Minahasa,” Tandasnya.

Hadir dalam kegiatan, Dandim 1302/Minahasa, Letkol Inf Mutakbir, Asisten-1 Kabupaten Minahasa  Drs Reviva Maringka, Kadis perikanan dan kelautan, Ir Lendy Aruperes, Kakanwil Provinsi Sulut, H. Sarbin Sehe ,S.Ag. M.Pd, Kepala Kemenag Kabupaten Minahasa, Pdt. Dollie Tangian S.Th, M.Pd, Camat Langowan Timur, Ir. Liby Supit, Kapolsek Langowan, Iptu Edy Asry, Danramil 1302-09/Langowan Letda Inf Lendy Lengkey, Para Hukum Tua se-Kecamatan Langowan Timur, Para Pendeta dan Imam se-Langowan Raya.

(TMC/David).

Related Posts:

  • IMG-20230817-WA0165
    Dandim Mutakbir Hadiri Upacara Peringatan Detik…
  • IMG-20230804-WA0037
    Dandim Mutakbir dan Jajaran Kodim 1302/Minahasa…
  • tes2
    Dandim 1302/Minahasa Buka Latsarmil Batalyon 172 Menwa Unima
  • tes2
    Dandim 1302/Minahasa Dampingi Danrem 131/Santiago…
  • Serah Terima Jabatan Dandim 1302 Minahasa dari Letkol Inf Ircham Effendy kepada Letkol Inf Mutakbir
    Serah Terima Jabatan Dandim 1302 Minahasa dari…
Minahasa

Navigasi pos

Previous post
Next post

Kategori

  • Advertorial (92)
  • Artikel (61)
  • BAWASLU (2)
  • Bitung (1)
  • Bolaang Mongondow (1)
  • Hiburan (2)
  • Hukum&Kriminal (7)
  • Kesehatan (1)
  • Kodam XIII/Merdeka (1)
  • Manado (73)
  • Minahasa (594)
  • Minahasa Selatan (14)
  • Minahasa Tenggara (3)
  • Minahasa Utara (1)
  • Nasional (29)
  • Olah raga (1)
  • Pemprov Sulut (29)
  • Polda Sulut (4)
  • Politik (4)
  • Profil (1)
  • TNI/Polri (37)

Berita lainnnya

  • IMG-20230817-WA0165
    Dandim Mutakbir Hadiri Upacara Peringatan Detik…
  • IMG-20230804-WA0037
    Dandim Mutakbir dan Jajaran Kodim 1302/Minahasa…
  • tes2
    Dandim 1302/Minahasa Buka Latsarmil Batalyon 172 Menwa Unima
  • tes2
    Dandim 1302/Minahasa Dampingi Danrem 131/Santiago…
  • Serah Terima Jabatan Dandim 1302 Minahasa dari Letkol Inf Ircham Effendy kepada Letkol Inf Mutakbir
    Serah Terima Jabatan Dandim 1302 Minahasa dari…

Menu

  • Kontak Kami
  • PEDOMAN MEDIA CYBER
  • Redaksi
  • Tentang Kami

Kalendar

November 2025
S S R K J S M
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930
« Okt    

Sponsor

©2025 | WordPress Theme by SuperbThemes