Skip to content
Manimpang.com Manimpang.com

Terkini,Akurat,Profesional

  • Home
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Redaksi
  • PEDOMAN MEDIA CYBER
Manimpang.com
Manimpang.com

Terkini,Akurat,Profesional

Tito Karnavian Tiba di Manado, Gubernur Yulius Selvanus Sambut Langsung di Bandara Sam Ratulangi

Frankie Ngantung, Oktober 23, 2025Oktober 23, 2025

MANADO, MANIMPANG.com — Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian tiba di Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado, Kamis (23/10/2025) pagi.

Kedatangannya disambut langsung oleh Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Mayjen (Purn) Yulius Selvanus dan Wali Kota Manado Andrei Angouw, bersama jajaran pejabat Pemprov dan Pemkot Manado.

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Yulius mengatakan bahwa dirinya sempat berbincang singkat dengan Mendagri membahas sejumlah agenda strategis terkait percepatan pembangunan di Sulawesi Utara.

“Atas nama Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, saya menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas perhatian besar Bapak Mendagri terhadap daerah kami. Kehadiran beliau menjadi dorongan moral bagi kami untuk terus memperkuat sinergi pusat dan daerah,” ujarnya.

Ia menegaskan komitmen Pemprov Sulut untuk terus menjalankan program pembangunan yang sejalan dengan kebijakan pemerintah pusat, khususnya dalam peningkatan pelayanan publik dan pemberdayaan masyarakat kepulauan.

Mendagri Tito dijadwalkan menghadiri sejumlah agenda di Sulawesi Utara, salah satunya penyerahan bantuan Kapal Klinik untuk masyarakat Kepulauan Talaud dan Sangihe yang akan digelar di Dermaga Marina Bay, Kawasan Mega Mas, Manado.

Menurut Gubernur, bantuan Kapal Klinik ini sangat berarti bagi masyarakat di wilayah kepulauan yang membutuhkan akses terhadap layanan kesehatan.

“Ini bukti nyata kehadiran negara hingga ke pelosok,” ungkapnya.

Kunjungan kerja Mendagri Tito Karnavian di Sulawesi Utara ini diharapkan menjadi momentum mempererat koordinasi antara pemerintah pusat dan daerah, demi mewujudkan pemerintahan yang inklusif dan merata hingga ke wilayah perbatasan. (AK)

Related Posts:

  • Diapit Jembatan Seokarno dan Megawati, Puan Maharani Resmikan Revitalisasi Pasar Jengki Bersehati Manado, Unik dan Strategis!
    Diapit Jembatan Seokarno dan Megawati, Puan Maharani…
  • Ini Agenda Kegiatan Bupati Jemmy Sebulan Lebih Pimpin Minahasa
    Ini Agenda Kegiatan Bupati Jemmy Sebulan Lebih…
  • Wali Kota Manado Turun Lapangan Tinjau Infrastruktur Kota
    Wali Kota Manado Turun Lapangan Tinjau Infrastruktur Kota
  • Wali Kota dan Wakil Wali Kota Manado Ziarah ke TMP Kairagi
    Wali Kota dan Wakil Wali Kota Manado Ziarah ke TMP Kairagi
  • Bupati Minahasa Ikuti Raker Koordinasi dan Evaluasi di Wale Ne Tou Tondano
    Bupati Minahasa Ikuti Raker Koordinasi dan Evaluasi…
  • JSK dampingi OD Ibadah Natal dan Tahun Baru KKPGA GMIM Rayon Minahasa
    JSK dampingi OD Ibadah Natal dan Tahun Baru KKPGA…
Pemprov Sulut Bandara Sam RatulangiGubernur Yulius SelvanusManadoTito Karnavian

Navigasi pos

Previous post
Next post

Berita Terkini

  • Saat Empati Berlayar ke Kepulauan Sitaro dari Minahasa Januari 15, 2026
  • Jaga Harga Tetap Bersahabat, Wabup Minahasa Ajukan Program GPM 2026 Januari 13, 2026
  • Sekolah Rakyat Hadir di Tampusu, Harapan Baru Anak Minahasa dari Keluarga Miskin Ekstrem Januari 12, 2026
  • Sehari Penuh Makna, Gubernur Sulut Perkuat Harmoni dan Identitas Kawanua Januari 12, 2026
  • Sinergi, Kasih, dan Persatuan: Gubernur Yulius Hadir di Natal PEPABRI Sulut Januari 10, 2026
  • Tak Ingin Ada yang Terlambat Ditangani, Gubernur Yulius Rujuk Pasien Banjir Siau Januari 9, 2026
  • Sentuhan Kepedulian Gubernur Yulius untuk Warga Terdampak Bencana Siau Januari 9, 2026
  • Bukan Sekadar Ujian, Sekda Minahasa Tandai Babak Baru Reformasi Birokrasi Januari 9, 2026
  • Merawat Kerukunan dari Pusat ke Daerah, RD–Vasung Perkuat Sinergi Keagamaan Januari 9, 2026
  • Sekda Minahasa Sambut Wamendagri Wiyagus, Implementasi PSN Tahun 2025 Januari 8, 2026

Arsip

©2026 Manimpang.com | WordPress Theme by SuperbThemes