Skip to content
Manimpang.com Manimpang.com

Terkini,Akurat,Profesional

  • Home
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Redaksi
  • PEDOMAN MEDIA CYBER
Manimpang.com
Manimpang.com

Terkini,Akurat,Profesional

Jemmy Kumendong Buka Gebyar Expo Aksi Perubahan PPKA 2023

Frankie Ngantung, November 10, 2023November 10, 2023

MINAHASA, MANIMPANG.com – Gebyar Expo Aksi Perubahan Peserta Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PPKA) Tahun 2023, dibuka Bupati Minahasa Dr Jemmy Stany Kumendong MSi, di Ruang SH Sarundajang, Senin (10/11/2023).

Bupati Kumendong dalam sambutannya mengatakan, bahwa kegiatan ini menjadi titik tolak dalam pelayanan publik yang semakin baik.

“Kita sadari bahwa ketika kita berada di era digitalisasi saat ini, mau tidak mau, suka tidak suka, kita berada pada sebuah tatanan yang proses penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunannya semuanya terdigitalisasi,” jelaanya.

Lanjut dia, Jemmy, berharap apa yang sudah diciptakan dalam kegiatan ini dapat berkelanjutan, dan yang ini jauh lebih baik dari yang sebelumnya.

“Yang paling penting kan bukan apa yang diciptakan sekarang, tapi kita mampu merawat apa yang diciptakan dan masih bisa dipakai pada waktu mendatang,” pintanya.

Diketahui, kegiatan expo tersebut diikuti oleh 40 orang peserta, masing-masing Kepala Bidang, Kabag, Camat, Sekretaris Dinas dan Badan, Inspektur Pembantu, dan masing-masing dari Sekretaris Kecamatan, serta Direktur RSUD Tondano.

Usai membuka acara, Bupati Minhasa dan Kepala BPSDM meninjau stand yang di sediakan oleh peserta Expo Aksi Perubahan PPKA.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Kaban Pengembangan SDM Daerah Provinsi Sulawesi Utara Marhaen Roy Tumiwa, Kepala BKPSDMD, Para Asisten, Para Kepala Dinas dan Kepala Bagian Pemerintah Kabupaten Minahasa, serta para peserta pelatihan kepemimpinan Administrator. (*/Angky)

Related Posts:

  • Ini Agenda Kegiatan Bupati Jemmy Sebulan Lebih Pimpin Minahasa
    Ini Agenda Kegiatan Bupati Jemmy Sebulan Lebih…
  • Polres Minahasa Gelar Vicon Penyerahan LHP Kapolri dan BPK RI TA 2022
    Polres Minahasa Gelar Vicon Penyerahan LHP Kapolri…
  • Catatan Kritis Terhadap Peraturan Presiden Nomor 32 Tahun 2024
    Catatan Kritis Terhadap Peraturan Presiden Nomor 32…
  • Ingin Jadi Driver/ Operator Alat Berat Bersertifikat?LPK Rajawali Buana Nusantara Siap Buktikan Anda Bisa
    Ingin Jadi Driver/ Operator Alat Berat…
  • Peringati Hari Pahlawan, Bupati Minahasa: Semangat Pahlawan Masa Depan Bangsa
    Peringati Hari Pahlawan, Bupati Minahasa: Semangat…
  • Bupati Minahasa Ikuti Raker Koordinasi dan Evaluasi di Wale Ne Tou Tondano
    Bupati Minahasa Ikuti Raker Koordinasi dan Evaluasi…
Minahasa Gebyar Expo Aksi PerubahanJemmy KumendongPPKA 2023

Navigasi pos

Previous post
Next post

Berita Terkini

  • Sarah Dondokambey Resmi Nahkodai PMI Minahasa 2026–2031 Januari 15, 2026
  • Wabup Minahasa Ikuti Rakornas Nasional di Jakarta Januari 15, 2026
  • PMI Minahasa Resmi Dikukuhkan, Siap Perkuat Garda Kemanusiaan 2026–2031 Januari 15, 2026
  • Saat Empati Berlayar ke Kepulauan Sitaro dari Minahasa Januari 15, 2026
  • Jaga Harga Tetap Bersahabat, Wabup Minahasa Ajukan Program GPM 2026 Januari 13, 2026
  • Sekolah Rakyat Hadir di Tampusu, Harapan Baru Anak Minahasa dari Keluarga Miskin Ekstrem Januari 12, 2026
  • Sehari Penuh Makna, Gubernur Sulut Perkuat Harmoni dan Identitas Kawanua Januari 12, 2026
  • Sinergi, Kasih, dan Persatuan: Gubernur Yulius Hadir di Natal PEPABRI Sulut Januari 10, 2026
  • Tak Ingin Ada yang Terlambat Ditangani, Gubernur Yulius Rujuk Pasien Banjir Siau Januari 9, 2026
  • Sentuhan Kepedulian Gubernur Yulius untuk Warga Terdampak Bencana Siau Januari 9, 2026

Arsip

©2026 Manimpang.com | WordPress Theme by SuperbThemes