Skip to content

Akurat Terkini

  • Home
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Redaksi
  • PEDOMAN MEDIA CYBER

Akurat Terkini

ROR-RD Hadiri HUT ke-192 Pekabaran Injil dan Pendidikan Kristen GMIM serta 89 Tahun GMIM Bersinode

Frankie Ngantung, Juni 12, 2023Juni 13, 2023

MINAHASA – MANIMPANG.COM – Bupati Minahasa Royke Oktavian Roring (ROR) bersama Wakil Bupati Robby Dondokambey (RD)  mengahadiri Ibadah Syukur HUT ke-192 Pekabaran Injil dan Pendidikan Kristen GMIM serta 89 tahun GMIM Bersinode, di Stadion Maesa Tondano, yang dipimpin langsung Ketua BPMS GMIM Pdt Hein Arina, Senin (12/06/2023).

Ibadah ini merupakan puncak dari rangkaian kegiatan yang dimulai (02/06) yang diawali penanaman jagung, di lahan Pemkab Minahasa dengan luas 1,5 hektare, napak tilas jejak penginjilan, ziarah makam para penginjil dan mantan ketua sinode serta beberapa kegiatan lainnya.

Diketahui ROR selaku ketua panitia kemudian mengatakan, hari ini kita memperingati Riedel dan Schwarz 192 tahun lalu menginjakkan kaki di Minahasa. Seluruh pelsus dari tujuh kabupaten/kota, hadir dan bisa kita saksiskan bagaimana antusias mereka mengikuti kegiatan ini.

“Atas nama panitia dan pemerintah menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh warga GMIM untuk menyuskuri HUT Pekabaran Injil di tanah Minahasa,” katanya.

Lanjutnya, kegiatan sudah berlangsung dengan baik . Rangkaian kegiatan berlanjut hingga acara puncak GMIM Bersinode ke-89 pada 30 September mendatang.

“Mari kita doakan agar rangkaian pelaksanaan kegiatan hingga GMIM  Bersinode berlangsung sukses demi kemuliaan Tuhan,” harapnya.

ROR juga meminta dukungan warga Minahasa. Bukan saja warga GMIM tetapi semua pemeluk agama. Semua denominasi gereja yang ada di Minahasa.

“Kita sudah sukses melewati masa paskah termasuk juga perayaan Idul Fitri dan semua kegiatan- keagamaan di Minahasa,” jelasnya.

Ia pun dikesempatan ini menyampikan, terima kasih dan penghargaan kepada seluruh pengguna jalan yang menuju Tondano.

“Saya mohon maaf kepada pengguna jalan yang mengalami kemacetan atau keterlambatan di jalan akibat kegiatan ini,” ucapnya.

Lebih lanjut ROR mengatakan, penghargaan yang tinggi kepada jajaran TNI dan Polri yang sudah mengatur seluruh lalu lintas dan keamanan.

“Ucapan terima kasih juga kepada rekan-rekan di Pemkab. Mulai dari Dinas Perhubungan dan Satpol PP,” tutup ROR, saat diwawancara wartawan Manimpang.Com.

Turut hadir dalam ibadah syukur ini, Gubernur Sulut Olly Dondokambey, Wakil Gubernur Steven Kandouw, Wali kota Bitung Maurits Mantiri, Wakil Wali kota Manado dr. Richard Sualang, jajaran Pemprov Sulut, Forkopimda Sulut, Forkopimda Minahasa, dan seluruh jajaran Pemkab Minahasa. (Angky)

Related Posts:

  • Ini Agenda Kegiatan Bupati Jemmy Sebulan Lebih Pimpin Minahasa
    Ini Agenda Kegiatan Bupati Jemmy Sebulan Lebih…
  • JSK dampingi OD Ibadah Natal dan Tahun Baru KKPGA GMIM Rayon Minahasa
    JSK dampingi OD Ibadah Natal dan Tahun Baru KKPGA…
  • FB_IMG_1692276661333
    Sukses! ROR-RD Hadiri Rangkaian HUT ke-78 RI di Tondano
  • Sekda Lynda Ziarah ke Makam Mantan Bupati Minahasa
    Sekda Lynda Ziarah ke Makam Mantan Bupati Minahasa
  • Bupati Minahasa Ikuti Raker Koordinasi dan Evaluasi di Wale Ne Tou Tondano
    Bupati Minahasa Ikuti Raker Koordinasi dan Evaluasi…
  • Peringati Hari Bhayangkara ke 77 Polres Minahasa Gelar Syukuran
    Peringati Hari Bhayangkara ke 77 Polres Minahasa…
Minahasa GMIM BersinodeRDROR

Navigasi pos

Previous post
Next post

Kategori

  • Advertorial (92)
  • Artikel (61)
  • BAWASLU (2)
  • Bitung (1)
  • Bolaang Mongondow (1)
  • Hiburan (2)
  • Hukum&Kriminal (7)
  • Kesehatan (1)
  • Kodam XIII/Merdeka (1)
  • Manado (73)
  • Minahasa (598)
  • Minahasa Selatan (14)
  • Minahasa Tenggara (3)
  • Minahasa Utara (1)
  • Nasional (29)
  • Olah raga (1)
  • Pemprov Sulut (29)
  • Polda Sulut (4)
  • Politik (4)
  • Profil (1)
  • TNI/Polri (37)

Berita lainnnya

  • Ini Agenda Kegiatan Bupati Jemmy Sebulan Lebih Pimpin Minahasa
    Ini Agenda Kegiatan Bupati Jemmy Sebulan Lebih…
  • JSK dampingi OD Ibadah Natal dan Tahun Baru KKPGA GMIM Rayon Minahasa
    JSK dampingi OD Ibadah Natal dan Tahun Baru KKPGA…
  • FB_IMG_1692276661333
    Sukses! ROR-RD Hadiri Rangkaian HUT ke-78 RI di Tondano
  • Sekda Lynda Ziarah ke Makam Mantan Bupati Minahasa
    Sekda Lynda Ziarah ke Makam Mantan Bupati Minahasa
  • Bupati Minahasa Ikuti Raker Koordinasi dan Evaluasi di Wale Ne Tou Tondano
    Bupati Minahasa Ikuti Raker Koordinasi dan Evaluasi…

Menu

  • Kontak Kami
  • PEDOMAN MEDIA CYBER
  • Redaksi
  • Tentang Kami

Kalendar

November 2025
S S R K J S M
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930
« Okt    

Sponsor

©2025 | WordPress Theme by SuperbThemes